Tahukah kamu?
Kita dapat meningkatkan produktivitas dengan taking notes atau aktivitas mencatat, Mengapa bisa? Yuk simak kelanjutannya
Dalam lingkup pekerjaan maupun sekolah kita akan selalu dituntut agar selalu produktif. Namun pernahkah kamu telah mencoba berbagai cara untuk meningkatkan produktivitas namun dirasa kurang produktif? Terdapat berbagai cara untuk meningkatkan produktifitas salah satunya dengan cara Taking Notes atau kegiatan mencatat.
Dengan mencatat kita dapat meningkatkan produktivitas, kita dapat menyimpan hal - hal yang dirasa penting agar tidak terlupa. Salah satunya dengan membuat to do list untuk list pekerjaan. Dengan membuat to do list kita dapat memprioritaskan pekerjaan mana yang harus diutamakan dan harus diselesaikan terlebih dahulu. Berikut merupakan tips membuat to do list yang benar agar lebih produktif:
1. Tuliskan semua kegiatan yang akan dilakukan
Dengan menuliskan semua kegiatan yang akan dilakukan akan membantu kita lebih mengingat apa saja yang harus dilakukan, Usahakan penulisan kegiatan dengan rinci dan detail
2. Tentukan Skala Prioritas
Tentukan skala prioritas kita dapat mengidentifikasi tugas, kita dapat membaginya menjadi dari yang terpenting hingga tidak terlalu penting, namun juga dapat membaginya berdasarkan waktu deadline, mana yang harus dikerjakan terlebih dahulu.
3. Perkirakan Waktu Penyelesaian Tugas
Menambahkan perkiraan waktu pengerjaan agar lebih efektif. mengelompokkan tugas apa saja yang dapat dikerjakan dalam satu hari. dan mendahulukan pekerjaan yang sekiranya membutuhkan waktu mengerjakan yang cukup lama.
4. Gunakan Kata Perintah
Menggunakan kata perintah agar menjadi pemicu untuk serius megerjakan tugas tugas tersebut. tambahkan kata kata penyemangat agar kamu dapat menyelesaikan tugas tugas tersebut
5. Gunakan Checklist
Gunakan checklist untuk menandakan tugas mana saja yang telah dikerjakan dan belum dikerjakan fungsinya untuk lebih mengingat tugas apa saja yang telah diselesaikan dan belum dilakukan
Melalui tips - tips diatas akan memudahkan kita dalam pengerjaan tugas, tentunya menjadikan kita lebih produktif. Dengan seiring perkembangan zaman kita dapat melakukan tips - tips diatas secara digital dengan menggunakan Note Taker anda dapat lebih produktif dan juga kegiatan note taking akan lebih efektif dan simple